Memulai Usaha Rumahan Dengan Modal Kecil

Memulai usaha modal kecil dengan potensi untung besar bukanlah hal yang mustahil diperoleh pada zaman ini karena dengan kemunculan berbagai fasilitas canggih seperti internet membuat kita bisa menjalankan sebuah bisnis dari rumah saja dengan berbekal modal yang relatif lebih kecil dibandingkan dengan berbisnis di dunia nyata atau ofline.

Internet memang memiliki banyak pengaruh positif dalam dunia marketing. Tidak sedikit produk yang awalnya harus dipasarkan secara langsung saat ini sudah bisa dijual secara online, sehingga tenaga dan waktu menjadi lebih efektif. Dengan menggunakan internet untuk berbelanja secara online akan menimbulkan rasa nyaman dan aman kepada konsumen karena privasinya tetap terjaga, terutama saat memesan produk yang sifatnya sensitif.

Modal Bisnis Rumahan Secara Online

Bagi anda yang ingin memulai bisnis rumahan dengan menggunakan internet, modal yang dibutuhkan tidaklah besar. Adapun modal yang perlu disiapkan saat akan memulai bisnis internet adalah sebagai berikut:

  1. Laptop atau komputer
    Laptop atau komputer yang digunakan akses ke internet merupakan nyawa saat berbisnis. Dengan menggunakan laptop anda bisa melakukan update serta menyajikan berbagai informasi bisnis di internet dengan memasarkan produk yang ada.
    Untuk bisnis internet tidak musti harus menggunakan laptop atau komputer yang harganya mahal. Menggunakan komputer bekas yang harganya berkisar 1 jutaan tentu tidak masalah, asalkan komputer tersebut bisa berfungsi dengan baik tanpa ada kerusakan disana sini.
  2. Modem atau perangkat akses internet
    Karena bisnis yang dijalankan full dari rumah secara online, maka dibutuhkan koneksi internet yang stabil. Salah satu perangkat yang bisa digunakan adalah modem yang dilengkapi dengan kartu GSM atau CDMA.

    Admin pribadi menggunakan hotspot thatering dengan telkomsel flash paket 15 gigabyte senilai 75 ribu perbulan. Dengan menggunakan modem dan kartu ini akses internet sangat lancar dan koneksinya tidak terputus-putus.
  3. Handphone
    Hp adalah perangkat pelengkap yang harus dimiliki bila ingin memulai bisnis online karena hampir semua orang menggunakan alat ini untuk komunikasi terutama dalam hal pemesanan barang atau jasa yang disediakan di internet. Memang ada bisnis online yang tidak terlalu memerlukan nomor hp, yaitu bisnis adsense.
    Untuk menjalankan bisnis rumahan secara online anda bisa memulainya dengan menggunakan handphone jadul versi lama yang harganya bisa sangat murah.
  4. Blog atau toko online
    Setelah semua fasilitas pendukung diatas dimiliki tentu anda memerlukan tempat untuk memajang produk yang dimiliki. Nah diinternet tempat untuk memajangnya bukanlah toko atau ruko yang membutuhkan dana tidaklah sedikit. Akan tetapi menggunakan blog atau toko online.

    Tidak perlu takut dana yang akan dikeluarkan sangat besar bila mendengar blog atau toko online sebab modal untuk mengonlinekan sebuah situs tidak akan mencapai 500 ribuan dan kalaupun lebih itu adalah upah lelah pembuatnya. Selain itu untuk memulai usaha rumahan anda juga bisa menggunakan blog atau toko online yang gratisan.

Setelah melihat informasi diatas sudah sangat jelas bukan? bila memulai usaha rumahan dengan menggunakan fasilitas internet modalnya tidaklah terlalu besar dan bahkan jauh lebih kecil.

About administrator

Check Also

Berikut 3 Cara Mudah Investasi Saham Bagi Para Pemula

Berikut 3 Cara Mudah Investasi Saham Bagi Para Pemula

Sarumpun.com – Berikut 3 Cara Mudah Investasi Saham Bagi Para Pemula – Menjadi mapan dan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *